Bandung, bantencom – (4/2) Dukungan terhadap Calon Presiden Konvensi Partai Demokrat, Anies Baswedan semakin meluas. Kini relawan yang telah menyatakan diri siap mendukung Anies, mencapai tiga belas ribu orang lebih. Para relawan inipun giat mengadakan beragam kegiatan kreatif.
Jelang debat antar Capres Konvensi di Bandung pada Rabu (5/2) misalnya, relawan pendukung Anies yang menamakan diri Relawan TurunTangan Bandung, memainkan angklung di Saung Angklung Udjo, Bandung. Erlan, salah satu koordinator relawan pendukung Anies di Bandung mengatakan, permainan angklung ini sesuai dengan ajakan Anies untuk mengajak semua orang turun tangan dan terlibat.
“Dipermainan angklung, semua main dan bergerak terlibat. Ini seperti semangat turun tangan yang ngajak semua orang untuk terlibat memperbaiki negeri ini,” ujar Erlan.
Anies Baswedan sendiri hadir langsung dalam orkestra angklung yang dilakukan oleh relawannya tersebut. “Kita ingin kepemimpinan model angklung, gerakan turun tangan sendiri berangkat dari filosofi angklung. Seperti permainan angklung, kita ikut terlibat, mewarnai dan menentukan nadanya,” ujar penggagas Gerakan Indonesia Mengajar ini. Ia juga menambahkan, kepemimpinan ala angklung jelas berbeda dengan pola lama.
“Kepemimpinan pola lama selalu sifatnya pemimpin hadir dan kemudian semua berharap pemimpinnya menyelesaikan semua masalah, itu pola kepemimpinan lama. Saat ini butuh kepemimpinan yang menggerakkan,” tambah capres konvensi termuda ini.
Tak hanya bermain angklung, dalam kesempatan tersebut Anies juga berdialog dengan ratusan relawannya dengan topik, “Indonesia lima tahun ke depan”. Setelah menemui ratusan relawannya, pada Rabu (5/2). Anies akan menghadiri debat antar capres konvensi di Hotel Harris, Bandung. Di putaran debat ketiga ini, Anies akan beradu argumen dengan Endriartono Sutarto, Gita Wirjawan, Hayono Isman dan Marzuki Alie.