Serang, bantencom – Pemuda Kota Serang dari berbagai penjuru daerah di 6 Kecamatan saling unjuk kreatifitas dan wawasan d seleksi pemuda pelopor kota Serang tahun 2018 yang di gelar Dinas Pariwisata, Pemuda (Disparpora) Kota Serang di Puri Kayana Kota Serang, Kamis,(12/8/18).
Kepala bidang pemuda Disparpora Kota Serang, Maya rani wulan menjelaskan bahwa dalam kegiatan ini, para pemuda diberikan kesempatan untuk unjuk keahlian dan potensi yang dimilikinya.
Menurutnya, Program Pemuda Pelopor ini harus diperkuat dan harus ada imbas nyata. "Kita juga ingin anak muda mengunakan sosial media sebagai bagian dari publikasi apa yang mereka lakukan. Yang jelas, ini harus ditindaklanjuti,” jelas Maya.
Dengan kepeloporan kita tingkatkan motivasi dan kreatifitas pemuda kota serang, lanjutnya.
Sementara itu, salah satu peserta dari Kecamatan Cipocok, Sofyan Aditya yang mengikuti seleksi bidang Sumber Daya Alam (SDA) & Lingkungan memaparkan inovasi susu kedelai yang dibuatnya. Bermodal 350.000 rupiah pada dua tahun lalu membuatnya terus semangat berkreasi dan berinovasi hingga menghasilkan omset puluhan juta perbulannya.
Dirinya berharap dapat menjadi inspirasi bagi pemuda Kota Serang untuk terus berkarya dan berinovasi, dan dapat mewakili Kota Serang di ajang seleksi pemuda pelopor tingkat Provinsi maupun Nasional.(Indri)