1:46:37 (14 Maret, 2025)
Bantencom Media
HUKRIMPERISTIWA

Polisi Lakukan Olah TKP Pasca Pengerebegan

Serang, bantencom – Setelah melakukan penggerebegan di rumah terduga pelaku bom alam sutra, pihak kepolisian dari Polda Metro Jaya dan Polda Banten langsung melakukan oleh TKP.
Polisi juga telah mengamankan anggota keluarga terduga pelaku untuk dimintai keterangan.
Olah Tempat Kejadian Perkara di rumah L-O, yang diduga pelaku bom alam sutra Tangerang Banten. Dalam penggerebegan dan penggeledahan yang berlangsung Rabu sore tersebut, pihak Kepolisian menemukan sebuah bom rakitan yang bentuknya sama dengan bom yang meledak di Mall Alam Sutra Tangerang, Banten pada Rabu Siang.
AKBP. Sutarmo Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota mengatakan pelaku merakit bahan peledak dikerjakan di dalam kamar.

“Berdasarkan hasil olah TKP, perakitan bom yang meledak di Mall Alam Sutra dan satu bom yang meledak ditemukan di rumah L-O, dirakit didalam kamar rumah” Kata AKBP. Sutarmo

“Guna kepentingan penyelidikan, polisi juga mengamankan dua orang yang diketahui merupakan istri dan adik ipar terduga pelaku, untuk dimintai keterangan.  Sedangkan untuk barang bukti yang ditemukan yakni sebuah bom dan bahan baku peledak telah dibawa ke Labfor Mabes Polri untuk dilakukan pemeriksaan sebagai barang bukti.”

Paska penggerebegan dan penggeledahan, Polisi masih melakukan penjagaan di sekitar rumah terduga.

Related posts

Plt. Gubernur Banten Jadi Inspektur Upacara Gelar Pasukan Operasi Lilin

Ridwan Salba

Pelaku Judi Online di Bekuk Polisi

Ridwan Salba

KEMENDAGRI AKUI PEMERINTAHAN PEMPROV BANTEN KONDUSIF

Ridwan Salba

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Situs web ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Kami akan menganggap Anda baik-baik saja dengan ini, tetapi Anda dapat memilih keluar jika diinginkan. Terima: Read More

Privacy & Cookies Policy