13:47:29 (14 Maret, 2025)
Bantencom Media
Entertaint

Disela Kesibukannya Jad Gubernur, Rano Karno Garap Film The Last Barongsai

Serang, bantencom – Rano Karno kembali membuat film berjudul The Last Barongsai yang akan release ditahun 2017 bertepatan dengan tahun baru Imlek.
“Sutradara Aryo Rubik, ponakan saya. Ide saya, dari novel saya,” kata Rano Karno, saat ditemui di Kota Serang, Banten, Kamis (17/03/2016).
Film yang dibintangi oleh Tio Pakusadewo hingga Dion wiyoko, berkisah bagaimana sejarah Barongsai dan sulitnya mereka mempertahankan kebudayaannya ditengah perkembangan zaman.
“Sebetulnya nasib Barongsai sama dengan kebudayaan Betawi yang sudah tersisih. Tapi Barongsai ada acara lainnya seperti Imlek, jadi lebih ke pelestariannya,” terangnya.
Lokasi syuting sendiri rencananya ada di beberapa lokasi, seperti di Klenteng Avalokitesvara, di Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, sebagai salah satu klenteng tertua di Indonesia sekaligus dipercaya yang terbesar di Asia Tenggara.
“Rencana mulai garap bulan Mei, udah casting,” tegasnya.

Related posts

Era Digital 3030

Ridwan Salba

Sophia Latjuba dan Ariel Noah Bergandengan Tangan di Plasa Senayan

Ridwan Salba

“SAVE KBS” (Kebun Binatang Surabaya)

Ridwan Salba

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Situs web ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Kami akan menganggap Anda baik-baik saja dengan ini, tetapi Anda dapat memilih keluar jika diinginkan. Terima: Read More

Privacy & Cookies Policy